Proyek Tol Probowangi Paket 3 Kembali Buang Air ke Jalan, Warga Terancam Bahaya

Redaksi
Nusantara News Probolinggo - Proyek Pengerjaan Tol Probowangi Paket 3 kembali membuat ulah. Hal ini ditengarai dengan pembuangan air di jembatan proyek tol yang terletak dijalan Sumberanyar - Kotaanyar . Pembuangan air jembatan tol oleh paket 3 Probowangi yang dilaksanakan oleh PT PP ke jalan mengganggu pengendara yang berlalu lalang.

Sebut saja warga yang berinisial (MA) yang melintas merasa terganggu oleh pengerjaan jembatan tol karena jalan menjadi becek dan berbahaya bagi pengendara yang bisa berpotensi terjatuh. Warga tersebut meminta agar pembuangan air dari jembatan tol yang dikerjakan tidak lagi dibuang ke jalan.
" Berbahaya ini mas, bisa - bisa pengguna jalan terjatuh karena jalan licin akibat pembuangan air ke jalan," Tuturnya, saat dikonfirmasi 2/5/2024.
" Saya minta masalah yang mengganggu bagi pengendara terutama sepeda motor segera diselesaikan agar para pengguna jalan aman dan nyaman dalam melintas," Pintanya.

Adanya keluhan dari warga tersebut, awak media menemui Kepala Desa Sumberanyar yang ada di sekitar jembatan pengerjaan Tol Paket 3.
Kepala Desa Sumberanyar,Andika Prayogo, menegaskan bahwasanya Pihak Tol Paket 3 tidak pernah koordinasi masalah perbaikan jempatan. Pembuangan air ke jalan bukan hanya sekarang saja, Beberapa hari yang lalu pernah terjadi kejadian serupa akhirnya saya mengutus perangkat desa untuk koordinasi dengan pihak Tol.
Pihak Tol berkomitmen untuk memperbaiki jempatan dan tidak lagi membuang air ke jalan serta memperbaiki jalan yang rusak disekitar jempatan. Tapi nyatanya belum dilakukan sampai sekarang dan terjadi lagi kejadian serupa.

" Pihak Tol tidak ada koordinasi dengan Pihak Desa dalam perbaikan jempatan, beberapa hari yang lalu saya utus perangkat desa untuk monitor dan koordinasi dalam perbaikan jempatan dan pembuangan air ke jalan dengan pihak Tol," Jelasnya.
" Nyatanya sampai sekarang belum ada realisasi bahkan kejadian serupa terulang lagi berikut dengan perbaikan jalan sekitar jembatan" Pungkasnya. 

( MH ) 
Bersambung........