TERJAWAB JUGA 30 ANGGOTA DPRD MINAHASA PERIODE 2024- 2029 RESMI DILANTIK

Redaksi
 

NUSANTARA NEWS AMURANG - Masa jabatan periode 2024-2029 selama 5 tahun kedepan terhitung, hari ini, Senin 09 September 2024. Sebanyak 30 (tiga puluh) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel)resmi dilantik.

Walaupun dihadiri ribuan massa dari berbagai kalangan, tidak membuat terganggu, Pelantikan pun berjalan lancar dan 30 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minahasa Selatan Resmi dilantik yang digelar di Ruang Sidang DPRD Minsel.

Sekretaris DPRD Minahasa Selatan, Lucky Tampi yang dipercayakan membacakan SK Gubernur Sulut, Oly Dodokambey yang bunyinya "Memutuskan menetapkan meresmikan pemberhentian dengan hormat anggota DPRD Minahasa Selatan masa jabatan 2019-2024 ,” ujar Tampi, saat membacakan SK Gubernur Sulut ini

Selanjurnya Rapat Paripurna pelantikan dibuka oleh Ridel Merentek sebagai Ketua DPRD Minsel. Dan telah mengambil sumpah dalam meresmikan pengangkatan anggota DPRD Minahasa Selatan masa jabatan 

anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Sulawesi Utara (Sulut) periode 2024-2029 mengikuti Rapat Paripurna dalam rangka Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD. 

Prosesi pelantikan anggota baru DPRD Minsel dilakukan dengan pengambilan sumpah yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Amurang, Junita Beatrix Ma’i.

Berdasarkan hasil Pemilu 2024, PDIP menjadi partai yang mendapat kursi terbanyak, sebanyak 13 (Tiga Belas) kursi, dan Golkar 7 (Tujuh) kursi, Nasdem 4.(Empat) kursi, Demokrat 3. (Tiga) kursi dan Gerindra 2. (Dua) kursi serta Perindo 1 (satu) kursi, lengkaplah 30 Kursi habis diduduki 6 (Enam) Partai

Pelantikan yang berlangsung di Ruang Paripurna DPRD Minsel, dihadiri ratusan tamu undangan. Diketahui, pelantikan ini menjadi momen penting yang menandai awal masa tugas mereka dalam melayani masyarakat Minsel.

Dalam kesempatan ini salah satu pentolan partai Golkar ini juga menyampaikan kesiapannya untuk mengabdi kepada masyarakat minsel "Saya siap mengabdi dan berjuang akan hak hak masyarakat Minsel ke depan lebih baik lagi ," jelas Drs Robby Sangkoy, Mpd yang juga termasuk Anggota dewan yang ikut dilantik

Berikut 30 nama Anggota DPRD Kabupaten Minsel yang ditetapkan oleh KPU yang mengikuti pelantikan hari ini, Senin (9/9/2024).

Daerah Pemilihan Minahasa Selatan 1 :
1. Esther Kalangi, ST (Partai
Gerindra) 771 suara.
2. Elsje Rosje Sumual 
(PDI-P) 4.981 suara.
3. Jerie Willem Pangkey (PDI-P) 2.265 suara.
4. Ezekiel Paruntu Stuart (Golkar) 2.701 suara.
5. Drs. Roby Sangkoy MPd
(Golkar) 2.298 suara.
6. Paulman Stevanus Runtuwene
(NasDem) 2.082 suara.

Daerah Pemilihan Minsel 2 :
1. Ricky Christian Kalangi, SE (PDI-P) 3.100 suara.
2. Verke B.J. Pomantow (PDI-P) 2.686 suara.
3. Victor Hizkia Rumangu SE, MSi (PDIP) 2.356 suara.
4. Alce Luisye Singal (Golkar) 2.348 suara.
5. Peter Djen Lamia (Golkar) 1.708 suara.
6. Kumaat Alex (NasDem) 1.327 suara.
7. Andries Justus Rumondor ST (Demokrat) 1.620 suara. 

Daerah Pemilihan Minsel 3 :
1. Stevanus D.N. Lumowa, SE (PDIP) 4.706 suara.
2. Donny Walean (PDI-P) 3.872 suara.
3. Johnly A. Ombeng (PDI-P) 2.296 suara.


Daerah Pemilihan Minsel 4 :
1. Annie S. Langit (Gerindra) 2.165 suara.
2. Meyfy Merci Karuh (PDI-P) 4.145 suara.
3. Rommy Densye Pondaag SH.MH (PDI-P) 2.242 suara.
4. Alvin Lumapow (PDI-P) 2.703 suara.
5. Benny Merentek (Golkar) 1.956 suara.
6. Wulan Y.A. Wungow; (Demokrat) 2.682 suara. 

Daerah Pemilihan Minsel 5 :
1. Toar Keintjem (PDI-P) 2.579 suara.
2. Rita Yeni Yane Pangkey (PDI-P) 2.061 suara.
3. Yulian Nixen Mandey S.Teol (Golkar) 2.258 suara.
4. Lady Monalisa Indah Langie (NasDem) 2.328 suara.

5. Stenly B Lengkey (Perindo) 1.563 suara.

(Wells***)