Nusantara News Probolinggo - Menjadi anggota DPR baik itu di pusat, di provinsi, maupun kabupaten/kota merupakan posisi yang strategis.
Mengingat, anggota DPR Daerah misalnya, memiliki wewenang dan tugas sangat penting yaitu :Pertama, membentuk Peraturan Daerah bersama-sama Bupati/Walikota.
Kedua, membahas dan memberikan persetujuan rancangan Peraturan Daerah mengenai Anggaran Pendapatan Belanja Daerah yang diajukan oleh Bupati/Walikota.
Ketiga, melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan Peraturan Daerah dan APBD.
Tugas - tugas anggota Dewan itu merupakan amanah dari rakyat, artinya, harus dijalankan sebaik - baiknya, dengan kata lain, jangan sampai dikhianati, yang membuat rakyat kecewa.
Dengan demikian DPR harus selalu mendapat kepercayaan rakyat, menjadi tempat mengadu yang diharapkan oleh rakyat untuk mendapatkan solusi tentang apa yang menjadi persoalan rakyat.
Sejalan dengan pemikiran itu, seorang Anggota DPRD Kota Probolinggo, Drs. Mokhamad Jalal, SH, MH, ketua komisi satu dari PKB yang salah satu bidang garapannya adalah pendidikan, ketika ditemui di kediamannya, ( 22/08/2023 ) menyampaikan bahwa integritas dan kesungguhan seorang anggota dewan dalam menjalankan tugas
dan fungsinya akan memberi citra positif pada DPR secara kelembagaan maupun perorangan.
Lebih jauh Mokhamad Jalal yang akrab disapa Mas Jalal itu mengatakan, Seorang anggota DPR harus benar-benar dilandasi idealisme untuk memperjuangkan kepentingan rakyat, dan Mokhamad Jalal berharap masyarakat tidak terjebak pada penilaian yang bersifat apriori.
"Saya selalu berusaha menjalankan dan menyelesaikan tugas dengan maksimal kemampuan yang saya miliki, dan saya berharap masyarakat dapat menilai secara obyektif," kata Mas Jalal.
Dalam kapasitas dan tanggung jawabnya yang besar itu, Saat ini DPR membutuhkan sosok yang berani menyuarakan pandangan ideal dan inovatif. Sebab, kini, tak lagi zamannya anggota dewan yang hanya datang, duduk rapat, dan dapat duit. Di era Revolusi industri 4.0 sekarang ini, sebagaimana pengalaman para pendahulu kita yang sempat mengiringinya, masyarakat membutuhkan sosok wakil rakyat yang visioner, progresif dan berintegritas.
Oleh karena itu, di masa tahapan kampanye jelang Pemilu 2024 ini diperlukan kejelian pemilih dalam mencari dan memilih calon anggota DPR dengan rekam jejak baik dan berintegritas.
Pilihlah Seorang calon anggota DPRD khususnya di kota Probolinggo yang visioner, progresif dan berintegritas.
"Alhamdulillah, Selama ini saya memiliki Tim yang membantu saya berpikir keras mencari solusi masalah-masalah yang ada di masyarakat, seperti, masalah pendidikan, kesehatan, masalah sosial, masalah pekerjaan, sangat khusus yaitu masyarakat miskin,apalagi itu anak yatim, tidak ada alasan untuk tidak membantu, kita semua berdosa, terlebih anggota dewan lebih besar dosanya membiarkan keadaan seperti itu, dimana nurani kita." terang Mas Jalal.
Sebagaimana diketahui Drs. Mokhamad Jalal, SH, MH, adalah Anggota DPRD Kota Probolinggo, periode 2019 -2024 dari PKB yang menjabat sebagai ketua komisi 1,
dimana selama bertugas telah menunjukkan dedikasi dan integritasnya serta berusaha keras menjaga amanah masyarakat kota Probolinggo, dan dinilai oleh beberapa kalangan cukup berhasil menjalankan tugas sebagai anggota dewan.
Maka untuk masa pemilihan Calon Anggota DPRD Kota Probolinggo periode 2024 - 2029, dengan berbekal pesan amanah dan menjaga integritasnya Mas Jalal diharapkan bisa maju kembali sebagai Calon Anggota DPRD, sebagaimana dengan penuh rendah hati ia sampaikan, bahwa dukungan doa dan restu
masyarakat, khususnya warga kecamatan Kanigaran kota Probolinggo dan paling utama Ridho dari alloh SWT, Mas Jalal melangkah maju sebagai Calon Anggota DPRD Kota Probolinggo, periode 2024- 2029.
"Tentunya saya mohon doa restu dari para Kyai, para Ustad, para tokoh masyarakat, khususnya warga Kanigaran kota Probolinggo, tentunya berharap ridho dari Alloh SWT, saya melangkah maju kembali sebagai Calon Anggota DPRD Kota Probolinggo periode 2004 - 2029," pungkas Mas Jalal. (**Dikpoer&Tim)