LSM LIRA Jawa Timur Melakukan Audensi Kepolres Bangkalan Terkait Kasus Penembakan Dan Pembacokan Yang Belum Ada Titik Terang

Redaksi

 


Nusantara News Jatim - Pada hari ini kamis tanggal 6 februari 2025 LSM LIRA Jawa Timur melakukan audensi dipolres Bangkalan terkait penembakan dan pembacokan yang sampai saat ini belum ada titik terang, acara yang dihadiri oleh LBH LIRA Jatim sebagai tim Negosiasi dari aksi demo oleh LSM LIRA serta Bupati LIRA. 


Acara yang dipimpim langsung oleh Bupati LIRA Bangkalan bapak Ibnu Machmudi dipolres Bangkalan dan didampingi oleh pimpinan direktur LBH LIRA Advocat Alexander Kurniadi,S.Psi.,SH.,M.H. serta anggota LIRA yang ada di kabupaten Bangkalan.

Adapun dari dari pihak Polres Bangkalan yang diwakili oleh Kanit Pidum  bapak IPDA Muhammad Nurcahyono,SH.,M.H., beliau menerangkan pihak nya akun menampung aspirasi dari LSM LIRA Bangkalan dan akan segera melakukan koordinasi yang konstruktif dengan LSM LIRA dan akan melakukan upaya yang maksimal untuk menyelesaikan hal-hal yang terkait dengan kasus kekerasan yang menimpa aktivis di kabupaten Bangkalan yang terjadi beberapa tahun yang silam.


Bupati LIRA Bangkalan Ibnu Machmudi juga memaparkan Meskipun kasus itu ditangani beberapa Kapolres yang bertugas diwilayah hukum Polres Bangkalan sampai detik ini tidak ada satu pun pelaku yang berhasil ditangkap petugas.


Masih Bupati LIRA pengiat beberapa aktivis anti korupsi di Kabupaten menjadi korban teror dan kekerasan akibat kontra dengan kebijakan Pemerintah Kabupaten Bangkalan dikala itu. Seperti dialami aktivis Aliman Haris (dibakar mobilnya), Fahri (dikejar orang tidak dikenal dan mau dibacok), Mathur Khusairy (ditembak), dan Muzakki, Mahmudi Ibnu Khatib, Mujiburrohman (tiga orang tersebut dibacok orang tidak dikenal sampai saat ini kasus tersebut belum juga ada titik terang.(ucapnya).

(*)